Mobil menjadi barang wajib yang sangat diperlukan oleh keluarga kelas menengah di Indonesia. Harga mobil yang lumayan mahal sebaiknya dilindungi dari panas terik matahari dan juga hujan agar tidak cepat rusak. Saat ini sebagian besar pemilik mobil tidak membuat garasi khusus untuk mobil namun lebih menyukai membuat carpot dan kanopi yang lebih praktis sehingga memudahkan keluar masuk kendaraan.

Berikut beberapa pilihan jenis kanopi untuk carpot rumah yang telah kami rangkum melalui beberapa sumber :

  • Kanopi baja ringan

Jenis kanopi ini adalah kanopi yang paling murah berkisar Rp 300.000 – Rp 500.000/m2. Konstruksinya biasanya menggunakan tiang dari baja ringan kanal C double dan bahan atap menggunakan bahan zincalum ketebalan 0,25 – 0,35 mm.

Kelemahan tipe kanopi ini adalah terasa panas ssat matahari terik dan sangat berisik saat hujan deras.

  • Kanopi spandek

Konstruksi ini biasanya menggunakan tiang besi hollow juga untuk rafter dan gelagar. Namun atap masih menggunakan zincalum dengan ketebalan beragam. Harga kanopi jenis ini berkisar antara Rp 500.000,- hingga Rp 700.000,- per m2

  • Kanopi polikarbonat

Struktur biasanya menggunakan besi hollow dengan bahan atap polikarbonat seperti twinlite dan merk merk lainnya. Atap polikarbonat biasanya berwarna semi transparan dan mampu meneruskan cahaya matahari beberapa persen. Namun kelemahan bahan ini adalah keawetannya yang hanya berkisar 2 tahun dan akan menjadi lapuk setelahnya yang berakibat pada rusaknya rangka hollow jika tidak segera diganti atapnya.

  • Kanopi alderon

Jenis konstruksi ini kurang lebih sama dengan kanopi spandek namun menggunakan bahan atap yang berbeda yaitu jenis atap uPVC merk alderon, rooftop, Dr Shield dan sebagainya. Harga berkisar antara Rp 700.000,- hingga Rp 900.000,-

  • Kanopi kaca

Jenis kanopi ini mempunya konstruksi yang sama dengan kanopi spandek atau kanopi alderon namun biasanya menggunakan besi hollow yang lebih besar atau lebih tebal. Untuk bahan atap menggunakan kaca baik kaca tempered maupun kaca laminated. Harga Kanopi ini berkisar antar Rp 1.200.000,- hingga Rp 1.800.000,- per m2.

  • Kanopi membrane

Konstruksi kanopi membrane menggunakan tiang besi pipa begitu juga dengan rafter dan gelagar. Biasanya menggunaan besi dengan ketebalan di atas 2 mm mengingat harus kuat menahan beban tarik dari atap membrane. Bahan atap membrane merupakan bahan composite yang tersusun dari benang polyester dan PVC dengan lapisan pelindung dari acrylic dan PVDF. Kanopi ini mampu bertahan hingga puluhan tahun dan mampu meredam panas terik matahari serta meredam suara hujan deras sehingga lebih nyaman.

Harga kanopi membrane untuk carpot mobil berkisar Rp 1.000.000,- hingga Rp 1.500.000,- per m2

Berikut beberapa model kanopi membrane untuk carpot mobil :

membrane canopy

kanopi membrane

 

 

Struktur kanopi membrane untuk carpot sebaiknya memperhatikan pondasi, tiang dan rafternya, mengingat beban struktur atap membrane adalah beban angkat, untuk menghindari adanya angin kencang yang bisa membahayakan struktur kanopi. Pilihan bahan atap membrane untuk struktur carpot membrane bisa menggunakan bahan jenis blackout, translucent, maupun semi transparent bisa disesuaikan dengan selera dan kebutuhan.

Untuk perawatan atap membrane bisa dilakukan secara mandiri dengan memakai detergent ringan dan busa atau spon. Pembersihan debu dilakukan dengan menyiram air terlebuh dahulu lalu debrikan campuran air sabun dan digosok dengan spon hingga bersih dengan melakukan pembilasan. Sebaiknya jangan menggunakan sikat dan detergent keras karena bisa menghilangkan lapisan lacquering yang justru akan lebih cepat kotor di kemudian hari. Perawatan bisa dilakukan tiap 6 bulan sekali atau 3 bulan sekali agar hasil lebih maksimal.